Smarteen.co.id — Saat berkumpul, tradisi makan-makan adalah hal yang tak boleh terlewatkan. Nah, agar momen kebersamaanmu makin kekinian, Sobat bisa coba menu spesial yang sesuai dengan tren yang berkembang.
Salah satu makanan kekinian yang dapat disajikan untuk orang-orang tersayang adalah samyang. Samyang merupakan mi dari Korea Selatan yang terkenal dengan rasa pedasnya. Biasanya mi ini disajikan dalam porsi besar dan disertai dengan berbagai topping yang menggugah selera. Hm, tertarik mencoba?
Mi Samyang, Halal atau Haram, ya?
Bagi Sobat yang masih ragu akan kehalalan samyang, hendaknya mengecek pada kemasan apakah tertera logo halal dari Majelis Ulama Indonesia (MUI) atau tidak, pada saat membeli. Apabila ada, berarti samyang tersebut halal untuk dikonsumsi.
Namun jika ingin lebih berhati-hati, Sobat bisa membuatnya sendiri kok. Kamu tinggal membeli mi instan produk dalam negeri yang sudah jelas kehalalannya, serta beberapa bumbu pendukung lain seperti cabai atau bubuk cabai, dan berbagai topping sesuai selera.
Cara Membuat dan Penyajian Mi Samyang
Cara penyajian samyang hampir sama dengan penyajian mi instan pada umumnya. Cukup dengan memasak mi dalam air mendidih kurang lebih selama 1 sampai 3 menit, lalu tiriskan.
Setelah itu, buat saus dengan mencampurkan bumbu mi instan dan cabai yang sudah dihaluskan, atau bisa menggunakan bubuk cabai—untuk jumlah takarannya menyesuaikan selera kamu ya, kalau kamu pencinta pedas level tinggi, bisa memberi cabai yang banyaaak!
BACA JUGA: Resep Cara Membuat Donat Kentang Empuk Anti Gagal
Masak bumbu tersebut dengan minyak dan sedikit air bersama topping yang diinginkan, seperti telur, sosis, bakso, sayur sayuan, wortel, dan lain-lain. Terakhir, tuang saus pada mi yang sudah ditiriskan, dan aduk sampai merata.
Mi samyang ala kamu pun siap untuk disajikan. Oh ya, kamu boleh menambahkan irisan tomat dan mentimun, atau taburan keju parut dan bawang goreng. Hm, terciptalah kenikmatan HQQ.
Kandungan Gizi Samyang
Dari segi gizi, samyang mengandung lemak, kalori, protein, dan karbohidrat. Kandungan-kandungan tersebut bisa menjadi solusi untuk menstabilkan jika kamu mengalami penurunan berat badan, serta meningkatkan energi tubuh untuk melakukan aktivitas.
BACA JUGA: 10 Resep Simpel Andalan Anak Kost
Di sisi lain, Samyang insya Allah tidak menyebabkan obesitas apabila pola konsumsinya tidak berlebihan. Namun jika berlebihan, produk mi instan memang dapat berdampak negatif bagi kesehatan. Jadi, tetap tahu batas ya, Sob. Selamat menikmati samyang bersama orang-orang tersayang! []
TEEN JOURNALIST
Nur Fajar Ivansyah
SMA Negeri 1 Kejobong, Purbalingga