IKUTI AUDISI TEEN JOURNALIST ANGKATAN #6

Asalamualaikum…

Halo Sobat Smarteen di mana pun kamu berada. Yuk ikutan audisi Teen Journalist Angkatan #6 Tahun 2023! Pendaftarannya sudah mulai dibuka, lho… Oh ya, pendaftaran Teen Journalist ini TIDAK DIPUNGUT BIAYA APA PUN alias GRATISSSSS~

Nah, Teen Journalist Smarteen itu apa sih? Buat Sobat yang belum tahu, Teen Journalist Smarteen merupakan sebuah wadah yang disediakan oleh Smarteen bagi para remaja muslim untuk belajar jurnalistik.

Di sini nanti, Sobat yang terpilih akan mendapatkan materi pelatihan jurnalistik, dan materi-materi lainnya, secara online, sekaligus melakukan praktik secara langsung. Karya-karya Teen Journalist bisa tampil di majalah ataupun website.

Tahun ini, Smarteen kembali membuka audisi Teen Journalist untuk angkatan yang ke-6. Nah, sebelum membaca apa saja syarat dan ketentuannya, Sobat boleh deh simak dulu testimoni dari beberapa teman Teen Journalist angkatan sebelumnya .

“Menjadi Teen Journalist Smarteen adalah kesempatan spesial. Di sini bukan cuma materi, basa-basi, dan kritik saran karya. Namun, benar-benar turun tangan dalam dapur penyuntingan naskah! Oiya, setiap bulan akan ada penugasan di rubrik berbeda, sehingga sangat mengasah keterampilan menulis, di berbagai jenis tulisan. Yuk ikut audisi Teen Journalist!”

—Aldi Firmansyah, Siswa SMAN 3 Surabaya, Teen Journalist Angkatan 4 tahun 2021

Menjadi bagian dari Teen Journalist Smarteen memberiku banyak dampak positif untuk terus berkembang bersama komunitas menulis yang seru. Melalui penilaian dan apresiasi pada tulisan kami, aku semakin percaya diri untuk menghasilkan karya-karya selanjutnya. Terima kasih Smarteen! Yuk daftar Teen Journalist!

—Lishan Haruko Maritza, Siswi SMA Islam Al-Izhar Pondok Labu Jakarta, Teen Journalist Angkatan 4 tahun 2021

Teen Journalist adalah wadah untuk mengembangkan kemampuan menulis. Selama di sini, kepercayaan diri saya meningkat, sebab kami senantiasa mendapat apresiasi dan kritikan yang membangun bagi karya kami. Yuk ikutan Teen Journalist selanjutnya!”

—Adi Suwarno, Siswa SMAN 1 Cileungsi, Kab. Bogor | Teen Journalist Angkatan 3 tahun 2020

“Menjadi Teen Journalist Majalah Smarteen memberikanku wawasan dan pengalaman baru. Awal yang bagus buat yang ingin menjadi penulis atau jurnalis. Tiap bulannya bakal diberi tugas, lho! Kemampuan menulisku jadi berguna dan semakin terasah di sini. Thanks Smarteen!”

—Sayyidah Zahratul Aulia, MAN 2 Kota Probolinggo | Teen Journalist Angkatan 3 tahun 2020

“Pengalaman ikut Teen Journalist ini merupakan pengalaman berarti. Saya diajarkan merangkai tulisan yang menarik dan menjadikan saya lebih percaya diri untuk menuangkan gagasan dalam bentuk tulisan. Ayo buruan gabung menjadi Teen Journalist!”

—Nur Fajar Ivansyah, Siswa SMAN 1 Kejobong, Purbalingga | Teen Journalist Angkatan #2 tahun 2019

“Kesempatan menjadi Teen Journalist ini benar-benar gold opportunity. Di sini aku belajar banyak mengenai dunia kepenulisan. Dari menumbuhkan kekreatifan menulis, merangkai bacaan menarik, hingga seluk-beluk vlog. Jadi, buat yang ingin dapat ilmu dari pakarnya dan teman dari penjuru Indonesia, yuk, gabung!”

—Salsabil, Siswi MAN 2 Kota Kediri | Teen Journalist Angkatan #2 tahun 2019

“Dengan ikut Teen Journalist, aku belajar banyak hal dalam dunia kepenulisan. Di sini aku dibimbing supaya tahu gimana cara menentukan tema yang baik, dan mengemasnya menjadi tulisan yang menarik untuk dibaca. Pokoknya menyenangkan dan bermanfaat! Buat Sobat yang suka dan pengin belajar menulis timeshare-ontario, bisa bergabung jadi anggota Teen Journalist. Selain dapat ilmu, kalian juga dapat teman baru, lho. So, tunggu apa lagi? Let’s join us, guys!”

—Septiana Nurul Ulum, Siswi SMKN 2 Magelang | Teen Journalist Angkatan #1 tahun 2018

 

Berikut ini syarat dan ketentuan untuk mendaftar sebagai Teen Journalist Angkatan #6 tahun 2023:

  1. Pelajar SMP/MTs/Sederajat Kelas 7 dan 8 di mana pun kamu berada.
  2. Pelajar SMA/SMK/MA/Sederajat Kelas 10 dan 11 di mana pun kamu berada.
  3. Punya minat yang tinggi di bidang jurnalistik.
  4. Siap berkarya dengan deadline (tenggat waktu).
  5. Memiliki kontak WhatsApp yang bisa dihubungi, sebab nanti semuanya dilakukan secara online (bagi yang saat ini tinggal di pondok/asrama, bisa menggunakan nomor HP pembina, dengan persetujuan pihak yang bersangkutan).
  6. Bersedia mengikuti pelatihan dan koordinasi secara online.
  7. Follow akun Instagram @newsmarteen
  8. Subscribe channel YouTube Hadila TV
  9. Membuat satu contoh tulisan sesuai ketentuan dalam formulir.
  10. Mengisi formulir pendaftaran yang dapat diunduh di sini.

Waktu Pendaftaran:
Mulai Sabtu, 24 Desember 2022 sampai Selasa, 10 Januari 2023

Teen Journalist yang terpilih akan mendapatkan:

  1. Pelatihan jurnalistik.
  2. Majalah Hadila.
  3. Dimasukkan dalam grup WhatsApp khusus Teen Journalist, jadi bakal dapat banyak teman baru.
  4. Sertifikat Teen Journalist ketika telah menyelesaikan masa tugas.

Cara Mendaftar:

UNDUH FORMULIR PENDAFTARAN DI SINI

Kemudian, isi formulir secara lengkap—terkait biodata diri, foto, dan juga satu contoh tulisan sesuai kolom yang disediakan, lalu kirimkan formulir melalui email ke newsmarteen@gmail.com dengan subjek TEEN JOURNALIST #6, sebelum batas waktu pendaftaran berakhir (Selasa, 10 Januari 2023, pukul 23.59 WIB).

Untuk info lebih lanjut hubungi:

WhatsApp: 085226057212
Fanspage: NewSmarteen
Instagram: @newsmarteen

Terima kasih,
Wassalamualaikum