Smarteen.co.id — Pernah nggak sih Sob, kamu melihat seseorang yang penampilan fisiknya biasa-biasa saja, tetapi mampu memancarkan aura yang begitu karismatik? Pada dasarnya memang tidak dibutuhkan penampilan fisik yang luar biasa untuk membuatmu terlihat unik, keren, dan berkarisma.
Coba tunjukkan bahwa kamu adalah sosok yang memiliki keberanian—berani mengejar mimpi dan tidak mudah menyerah, serta tidak takut untuk keluar dari zona nyaman dan berani mengambil risiko, niscaya kamu bakal tampak jauh lebih keren daripada yang kamu bayangkan.
Nah, kali ini Smarteen mencoba untuk mengulas lebih dalam beberapa kiat untuk menjadi sosok yang memiliki keberanian lebih, tentu dalam hal positif, sehingga Sobat bisa menjadi remaja yang beken—dan insya Allah mampu memberi inspirasi bagi lingkungan. Simak, ya!
Berani Keluar dari Zona Nyaman
Pertama, berani keluar dari zona nyaman. Setiap pengalaman adalah pelajaran berharga. Ingat, sosok unik dan keren itu tidak memiliki keraguan untuk mencoba hal baru.
BACA JUGA: Masa Remaja, Masa Indah yang Dapat Mengantar kepada Bahagia atau Nestapa
Seperti ketika kita diajak melakukan suatu hobi, terjun payung misalnya. Walau itu bukan hobimu, apa salahnya mencoba? Saat teman mengajakmu mendaki gunung atau road trip, jangan ragu menerima ajakannya.
Asal memiliki dampak positif dan bermanfaat, jangan ragu menggunakan waktumu untuk bertemu orang, tempat, dan tentu saja pengalaman yang baru.
Terus Kejar Mimpimu, Meskipun Tampak Mustahil
Kedua, kejar mimpimu, meski saat ini terlihat mustahil. Kamu harus bisa mengamati segala situasi dari berbagai perspektif, bersedia menjadi diri sendiri dan menerima kenyataan bahwa kamu berbeda dengan orang-orang di sekitarmu. Kepercayaan dan keyakinan diri inilah yang kamu butuhkan untuk mengejar impianmu.
Lihat saja para sahabat Nabi seperti Abdurrahman bin Auf yang selalu ‘bergerak’ dari pasar ke pasar hingga ia menjadi pebisnis yang andal, Uwais Al Qarni yang berani berjuang menggendong ibunya untuk berhaji dari Yaman menuju Makkah.
Atau, Sobat bisa belajar dari salah satu sosok ilmuwan terbesar abad 20, Albert Einstein, yang merupakan pengidap autisme, tetapi mampu menghasilkan berbagai penemuan yang bermanfaat bagi kehidupan.
Mereka adalah contoh sosok yang unik dengan caranya sendiri. Meski awalnya banyak orang yang menilai mereka eksentrik—dan diragukan kemampuannya. Namun, akhirnya mereka mampu mewujudkan apa yang menjadi keinginannya. Salah satu kuncinya, selalu percaya dengan kemampuan yang dimiliki diri sendiri.
BACA JUGA: 10 Karakter yang Harus Dimiliki Pemuda Agar Bisa Berprestasi
Doa dan Ikhtiar yang Maksimal
Ketiga, doa dan ikhtiar maksimal. Untuk semua hal yang ingin kamu capai, berikan perhatian, doa, dan usaha yang maksimal. Jangan pernah melakukan sesuatu ‘setengah-setengah’, sebab itu hanya akan membuatmu ‘berputar-putar’ di tempat yang sama. Tak akan ada hasil apa pun yang bakal kamu peroleh.
Fokus dan Selalu Berkomitmen
Keempat, fokus dan selalu berkomitmen. Ini sangat penting. Kalau kamu menjadi pribadi yang selalu fokus dan memegang teguh komitmen diri, pancaran aura positif dapat dirasakan oleh orang-orang di sekitarmu. Tujuanmu pasti akan tercapai, dan kamu pun tampak jauh lebih luar biasa.
Jangan lupa juga untuk selalu membuka diri pada orang-orang yang bisa memercayai pengalaman dan pengetahuanmu. Last but not least, semangat! []